Matamaya

7 Strategi Media Sosial yang Efektif untuk Kampanye Hari Bumi

7 Strategi Media Sosial yang Efektif untuk Kampanye Hari Bumi
22 April 2024
7 Strategi Media Sosial yang Efektif untuk Kampanye Hari Bumi - strategi sosial media marketing - Matamaya

Setiap Bulan April, banyak bisnis membuat konsep social media content bertema lingkungan hidup dalam rangka memperingati Hari Bumi. Hal ini dilakukan bukan hanya untuk meningkatkan kesadaran tentang isu-isu lingkungan, tetapi juga memperkuat reputasi brand, terutama bagi brand yang memiliki produk atau layanan yang berkaitan dengan kelestarian alam.

Penasaran dengan strategi dan jenis konten apa yang bisa dimanfaatkan untuk merayakan momen spesial ini? Simak artikel ini sampai selesai!

 

7 Strategi Efektif untuk Kampanye Hari Bumi

  1. Manfaatkan konten visual
    Konten visual bisa menjadi cara yang efektif untuk menunjukkan upaya brand Anda dalam mendukung keberlanjutan lingkungan hidup, terutama pada platform yang fokus pada visual seperti Instagram. Hal  ini karena konten visual dapat menyampaikan pesan lebih efektif daripada teks.

    Anda bisa menggunakan gambar atau video yang menunjukkan produk ramah dari lingkungan Anda dan atau kampanye lingkungan Anda. Contohnya seperti yang dilakukan oleh AQUA saat memperingati Hari Bumi. AQUA menggunakan momen ini untuk menyampaikan pesan untuk mengajak audiens mengurangi sampah dengan dengan memilih AQUA yang galonnya dapat digunakan ulang.
    Konten Hari Bumi - Matamaya
  2. Ceritakan brand dalam mendukung keberlanjutan lingkungan
    Ceritakan kisah brand Anda, baik itu tentang tantangan yang dihadapi, pencapaian yang diraih, atau tujuan kedepannya terkait lingkungan hidup. Konten cerita dapat membuat brand Anda terasa lebih manusiawi di mata audiens dan membuktikan tindakan nyata terhadap lingkungan.

    Contoh brand yang menceritakan tentang upayanya dalam menjaga lingkungan di Hari Bumi adalah Re.juve, brand jus kemasan. Re.juve sudah berhasil mengajak konsumennya membantu untuk melestarikan lingkungan melalui campaign #BringBackYourEmptyBottle. Berdasarkan informasi di Instagram mereka, total botol Re.juve yang dikembalikan sudah mencapai angka lebih dari 24.000 botol.
    Cerita Hari Bumi - Matamaya
  3. Meningkatkan kesadaran peduli lingkungan
    Bagikan konten informatif seperti infografis, blog post, atau video yang membahas tentang tantangan lingkungan hidup yang sedang kita hadapi. Namun, jangan hanya berhenti di situ. Setelah membahas masalah lingkungan,sertakan tips praktis  untuk membantu audiens Anda menjalani hidup yang lebih ramah lingkungan.

    Pada Hari Bumi 2024, Rumah Zakat memposting infografis yang menarik tentang peningkatan gas rumah kaca yang disebabkan oleh sampah. Infografis ini tidak hanya menjelaskan dampak negatif sampah yang tidak dikelola dengan baik, tetapi juga memberikan solusi untuk mengelola sampah secara bijak.
    Petingatan Hari Bumi - Matamaya
  4. Memberikan penawaran khusus
    Memberikan diskon atau penawaran khusus lainnya pada Hari Bumi adalah strategi yang efektif untuk menarik minat konsumen yang peduli lingkungan dan mendorong mereka untuk mencoba produk atau layanan Anda.

    Beberapa ide penerapannya seperti memberikan diskon untuk pembelian produk ramah lingkungan dalam jumlah tertentu ataupun memberikan sampel gratis produk ramah lingkungan kepada konsumen. Anda juga bisa mengadakan program tukar tambah, di mana konsumen dapat menukar produk lama mereka dengan produk baru sehingga bisa mengurangi limbah.

  5. Mengajak audiens berinteraksi
    Salah satu cara menarik untuk meningkatkan interaksi di Hari Bumi adalah dengan memanfaatkan fitur Add Yours di Instagram. Fitur Instagram ini memungkinkan Anda untuk membuat template story dan mengundang audiens untuk menambahkan tanggapan mereka.

    Buatlah template yang memungkinkan orang untuk membagikan foto atau video tentang upaya mereka dalam melindungi lingkungan. Contohnya,  bisa seperti yang dilakukan oleh salah satu organisasi lingkungan di Indonesia, CarbonEthics.

    CarbonEthics menginisiasi story untuk memperingati Hari Bumi dengan memanfaatkan fitur Add Yours. Mereka mengajak audiens untuk membagikan momen ketika mereka mencoba merawat bumi.
    Add Yours Instagram - Matamaya
  6. Mengadakan challenge 
    Luncurkan challenge atau campaign interaktif yang mendorong audiens Anda untuk mengambil tindakan menuju keberlanjutan. Contohnya, challenge mendaur ulang sampah, menghemat penggunaan lampu saat siang hari, dan lainnya. Berikan instruksi yang jelas dan insentif agar audiens termotivasi mengikutinya.

    Jika dirasa challenge tersebut tidak sesuai dengan identitas brand Anda, Anda tetap bisa mengadakan challenge berupa kuis Hari Bumi. Dalam hal ini, brand makanan ringan seperti Gopotato menggunakan strategi giveaway yang pertanyaannya dikaitkan dengan peringatan Hari Bumi. Cara ini memungkinkan brand Anda tetap relevan dengan momen Hari Bumi tanpa harus mengadakan challenge yang tidak sesuai dengan identitas brand.
    Kuis Hari Bumi - Matamaya
  7. Mengadakan live dengan para pakar
    Anda juga bisa mengadakan sesi tanya jawab langsung (live Q&A) dengan pakar lingkungan hidup atau KOL (Key Opinion Leader) dalam bidang lingkungan. Cara ini akan membuat brand Anda lebih kredibel, menarik perhatian audiens yang peduli dengan lingkungan, dan membangun hubungan yang positif dengan komunitas lingkungan.

    Contohnya yang dilakukan oleh Siklus, perusahaan yang menyediakan alternatif pengganti kemasan sachet dengan produk isi ulang yang diantarkan langsung ke rumah konsumennya. Siklus diketahui mengadakan Live Instagram untuk membahas Hari Bumi bersama organisasi yang bergerak di bidang pelestarian lingkungan.
    Live Hari Bumi - Matamaya

Kesimpulan

Dengan menerapkan tujuh strategi di atas sebagai bagian campaign Hari Bumi, Anda dapat memaksimalkan media sosial untuk memperkuat reputasi brand dalam menjaga komitmen peduli lingkungan dan juga menjaga relevansi brand Anda dengan momen terkini. Dalam praktiknya, Anda bisa mencobanya satu per satu ataupun menerapkannya beberapa saja sesuai dengan kebutuhan brand. 

Jika Anda ingin mengetahui konten yang disukai audiens dan dapat diterapkan kembali di momen berikutnya, Anda dapat mengevaluasinya melalui social media monitoring tool yang tersedia di Matamaya. Pada Matamaya, Anda bisa membandingkan efektivitas tiap konten secara individu maupun yang sudah dikelompokkan dalam content pillar serta mengetahui respon audiens berdasarkan kata-kata yang sering diucapkan maupun sentimennya.

Apabila Anda juga mengadakan giveaway, performanya juga bisa dipantau melalui Activity analytic dari Matamaya. Melalui fitur ini, Anda bisa membandingkan performa submisi dan partisipan kuis harian dengan KPI yang Anda telah tetapkan di tiap media sosial. secara harian. Selain itu, Anda juga bisa membandingkan  performa media sosial dari sebelum hingga setelah kuis sehingga efektivitas giveaway bisa diketahui dengan jelas.

Banyak sekali, ya, manfaatnya. Yuk, daftar sekarang untuk merasakannya!

Copyright © Matamaya 2024. Allright reserved.