Matamaya

Personal Branding Analytics: Apa Itu KPI Personal Branding?

Personal Branding Analytics: Apa Itu KPI Personal Branding?
21 September 2023
Personal Branding Analytics: Apa Itu KPI Personal Branding? - Analisis Personal Branding - Matamaya

Saat merencanakan personal branding, salah satu langkah penting adalah menetapkan KPI (Key Performance Indicator) yang jelas dan dapat hasilnya terukur di personal branding analytics. Penetapan KPI dapat membantu mengukur kinerja aktivitas atau digital campaign Anda. KPI juga dapat digunakan untuk memberikan gambaran kepada pemasar tentang seberapa baik segala sesuatunya berjalan.

 

Apa itu KPI Personal Branding?

Sebelum membahas mengenai cara menentukan KPI untuk personal branding yang efektif, mari kita bahas terlebih dahulu apa itu KPI Personal Branding.  KPI atau disebut juga indikator kinerja utama adalah ukuran kinerja yang digunakan untuk mengukur sejauh mana suatu aktivitas atau kampanye digital berhasil mencapai tujuan yang telah ditetapkan.

Dalam konteks personal branding marketing, KPI dapat digunakan untuk mengukur seberapa baik aktivitas personal branding Anda di media sosial. Dengan menetapkan KPI yang tepat, Anda dapat memantau dan mengevaluasi kinerja personal branding Anda di media sosial.

 

Mengapa Penting untuk Menentukan KPI Personal Branding?

KPI Personal Branding - Matamaya

Berikut adalah beberapa alasan mengapa menentukan KPI personal branding sangat penting:

  1. Pengukuran keberhasilan lebih objektif
    KPI dapat membantu Anda mengetahui secara pasti tentang hal yang berhasil melalui metrik yang jelas dan terukur dibandingkan hanya menggunakan perkiraan pribadi. Dengan begitu, bias serta keraguan saat menganalisis kinerja menjadi minim.

  2. Membuat pelaksanaan lebih terarah
    Jika KPI sudah ditetapkan maka pelaksanaan akan lebih fokus dan terarah. Selain itu, KPI juga dapat digunakan sebagai motivasi untuk membangun reputasi dengan cara yang lebih efektif dan efisien.

  3. Perbaikan strategi lebih cepat
    KPI personal branding bisa ditinjau secara periodik di personal branding analytics sehingga membantu memperbaiki strategi dengan lebih cepat. Apabila pencapaian tidak sesuai rencana, maka perbaikan bisa dilakukan segera tanpa perlu menunggu target yang sudah ditentukan benar-benar gagal tercapai.

 

Langkah-Langkah untuk Menetapkan KPI Personal Branding

Tidak bisa dimungkiri bahwa penetapan KPI membutuhkan waktu yang relatif lama dan pertimbangan yang lama. Namun, upaya tersebut sebanding dengan manfaat yang akan Anda dapatkan seperti pada penjelasan di atas. Berikut adalah beberapa langkah-langkah yang dapat Anda lakukan untuk menetapkan KPI personal branding di media sosial:

  1. Menentukan objektif personal branding
    Langkah pertama dalam menentukan KPI personal branding adalah menentukan objektif personal branding yang ingin dicapai. Apakah ingin lebih banyak orang yang mengenali Anda, membangun kedekatan dengan target audiens, atau meningkatkan jumlah prospek atau klien? Dengan menentukan objektif, Anda dapat menentukan KPI dan metrik yang tepat.

  2. Mengidentifikasi metrik yang penting untuk diukur
    Mengidentifikasi metrik diperlukan agar Anda bisa memprioritaskan target penting yang harus dicapai dalam waktu tertentu. Hal ini karena KPI dalam setiap periode dapat berbeda-beda tergantung fase personal branding.
    Cara Mengukur Efektivitas Personal Branding - Matamaya
    Beberapa KPI lebih penting dicapai pada bulan-bulan awal membangun personal branding sedangkan KPI lain mungkin lebih penting pada tahap selanjutnya. Berikut adalah beberapa metrik personal branding yang penting untuk diukur:

    -Awareness: mengukur seberapa banyak orang yang mengenali Anda.  Pengukurannya dapat diketahui melalui metrik seperti reach, impression, mention volume, dan share of voice. 
    -Engagement: mengukur seberapa banyak pengikut Anda yang terlibat dengan Anda. Pengukurannya dapat diketahui melalui metrik seperti like, komentar, retweet, dan share.
    -Leads: mengukur seberapa banyak prospek yang dihasilkan melalui personal branding Anda di media sosial. Pengukurannya dapat diketahui dengan melihat jumlah orang yang mengunjungi profil media sosial Anda atau tautan situs web Anda bagikan.

  3. Menetapkan KPI
    Setelah mengidentifikasi metrik, langkah selanjutnya adalah menetapkan KPI atau tolak ukur keberhasilan performa. KPI dapat berupa jumlah, persentase, atau rasio.

    KPI ini harus dirancang dengan jelas dan dapat diukur untuk mempermudah pemantauannya pada personal branding analytics. Selain itu, KPI juga harus realistis atau dalam arti lain dapat dicapai dengan usaha yang wajar dalam waktu yang sepadan.

    Misalnya, Anda adalah dokter yang sering memberikan edukasi kesehatan di media sosial dan menginginkan kapabilitas Anda lebih banyak diketahui oleh audiens. Anda pun bisa menetapkan KPI yang selaras dengan objektif tersebut seperti meningkatkan Share of Voice sebanyak 10% dalam waktu 3 bulan.

 

Ketahui Keberhasilan Personal Branding Strategy Anda dengan Matamaya

Personal Branding Strategy - Matamaya

Matamaya adalah social media monitoring dan listening tools yang menyediakan personal branding analytics yang dapat membantu Anda mengukur keberhasilan personal branding Anda di media sosial dan media online. Dengan Matamaya, Anda dapat mengetahui ketercapaian KPI dan seberapa baik personal branding Anda pada kedua media tersebut.

Matamaya juga dapat membantu Anda menemukan insight baru tentang audiens Anda dan memberikan rekomendasi untuk meningkatkan personal branding strategy Anda di media sosial. Dengan begitu, reputasi Anda dapat dikenal oleh audiens yang lebih luas dengan cara yang efektif.

Copyright © Matamaya 2024. Allright reserved.