Matamaya

Cara Mengecek TikTok Analytics untuk Mengetahui Performance Konten Bisnis Video

Cara Mengecek TikTok Analytics untuk Mengetahui Performance Konten Bisnis Video
11 March 2022
Cara Mengecek TikTok Analytics untuk Mengetahui Performance Konten Bisnis Video - Analisis Performa TikTok - Matamaya

TikTok analytics adalah kunci untuk meningkatkan strategi TikTok-mu. Untuk memulainya, kamu dapat menggunakan analytics bawaan TikTok sendiri dan cara memeriksa TikTok analytics sangat mudah, kamu hanya perlu mengubah akun-mu ke akun TikTok Pro. Dengan melakukan analytics, kamu dapat menargetkan audiens yang tepat dan benar-benar memahami apa yang mereka minati.

Dalam artikel ini, kami akan menguraikan kepadamu informasi dasar tentang cara melakukan TikTok analytics, mengenalkan istilah-istilah yang mungkin akan sering kamu temukan ketika melakukan TikTok analytics dan tentunya bagaimana metrik ini dapat membantu kamu mengatur strategi TikTok di tahun 2022. Berikut penjelasannya.

 

Cara Membuat Akun Pro

(source:https://www.socialinsider.io/blog/tiktok-analytics/)

TikTok dapat menjadi keuntungan besar bagi kampanye pemasaran sosial media bisnismu. Namun, jika kamu baru mengenal platform ini, menggunakannya dengan benar dan yakin tentang apa yang berhasil dan apa yang tidak menjadi sesuatu hal yang rumit.

Dengan menggunakan TikTok analytics, kamu dapat menargetkan audience yang tepat dan benar-benar memahami bagaimana preferensi mereka. Analytics dapat menilai banyak strategi kontenmu, memungkinkan kamu untuk memahami segalanya mulai dari apa yang akan diposting hingga kapan waktu yang terbaik untuk mengupload video-mu di TikTok.

(source:https://www.socialinsider.io/blog/tiktok-analytics/)

Jika kamu seorang pemula, sangat disarankan untuk menggunakan TikTok analytics bawaan platform itu sendiri untuk mencoba mengenali apa arti metrik di TikTok analytics, apa kegunaannya, dan analisis dasar apa dapat kamu lakukan sebelum pada akhirnya beralih ke analisis yang lebih kompleks, yang mana akan kamu peroleh dengan bantuan analytics tools yang disediakan third party seperti Matamaya. Untuk dapat melakukan analytics di laman TikTok, kamu harus beralih ke akun Pro dan kamu tidak akan dipungut biaya untuk dapat mengaksesnya. Di bawah ini telah kami rangkum caranya:

  • Buka halaman profilmu dan klik tiga garis horizontal di sudut kanan atas layar.
  • Buka bagian "Manage My Account".
  • Klik "Switch to Business Account".
  • Ikuti langkah-langkahnya dan pilih jenis yang paling cocok dengan kontenmu.
  • Verifikasi email untuk menyelesaikan. Jika kamu tidak dapat mengakses mailbox-mu saat ini, kamu dapat memilih opsi "use phone" untuk menerima pesan teks.
  • Setelah semuanya disiapkan, kamu dapat mengakses halaman Analytics dengan mengarahkan kursor ke profilmu di TikTok.
  • Kamu akan melihat jendela pop-up kecil muncul.
  • Pilih opsi "View Analytics".
  • Ada tiga tabs yang dapat kamu akses di in-app analytics, meliputi Overview, Content Insights, dan Follower Insights.

Lalu Siapa yang Dapat Melihat TikTok Analytics dan Apa Manfaat yang Diperoleh dengan Dapat Mengakses Analytics?

Seperti yang telah dijelaskan pada bagian sebelumnya, TikTok analytics hanya dapat diakses oleh pengguna yang memiliki akun Pro. Dengan mendaftarkan akun bisnis-mu ke akun Pro, kamu akan memperoleh manfaat yang besar. 

(source: TikTok Newsroom)

Di dashboard TikTok analytics, kamu dapat melihat fitur-fitur analytics yang dikelompokkan menjadi tiga kategori utama: Overview, Content, dan Follower. Kamu dapat mengarahkan kursor ke ketiga tab kategori di TikTok analytics tersebut untuk menemukan informasi yang lebih dalam terkait performance dari pemasaran video akun bisnismu. Jika kamu mengetuk tab Overview, kamu dapat melihat total tampilan video, follower, dan tampilan profil akun TikTok-mu. Kamu dapat memeriksa data 7 hari terakhir atau 28 hari dan data tersebut dapat kamu lihat setiap harinya dalam tampilan grafik.

Kamu dapat mengetuk tab Follower untuk memeriksa informasi detail followermu. Kamu dapat melihat jenis kelamin dan basis lokasi followermu berasal. Sementara itu di Tab Content TikTok Analytics, kamu akan disuguhkan lebih banyak insights, dimana kamu dapat melihat total penayangan setiap postingan video dalam 7 hari terakhir. Video akan ditampilkan dari yang terbaru hingga terlama. Kamu hanya perlu mengetuk satu postingan video dan melihat analitik terperinci dari postingan tersebut, misalnya, total penayangan, suka, komentar, bagikan, waktu pemutaran video, waktu tonton rata-rata, jenis sumber lalu lintas, wilayah penonton, dll. Jika kamu menemukan beberapa postingan video berkinerja lebih baik di beberapa wilayah, kamu dapat terus membuat lebih banyak konten serupa. Selain itu, analytics juga dapat menampilkan video relevan mana yang sedang tren dalam 7 hari terakhir. Kamu akan ditunjukkan jumlah total penayangan yang diperoleh video dalam periode waktu tertentu.

Dari berbagai keuntungan yang dapat kamu peroleh dengan menggunakan TikTok analytics, kami mengidentifikasi 2 keuntungan yang sangat penting, menunjukkan perbedaan yang signifikan dari melakukan kampanye pemasaran bisnis di platform sosial media lainnya, yakni TikTok memungkinkan untuk strategi pemasaran “anti-pemasaran” serta iklan dan video mendapatkan perhatian penuh dari audience dibandingkan konten dengan format lainnya. Kami akan menjelaskannya lebih detail untuk kamu di bawah ini:

  • Strategi Pemasaran “Anti-Pemasaran”
    Sebuah studi menunjukkan bahwa pada umumnya orang-orang tidak menyukai iklan. Hal ini karena adanya kecenderungan mereka akan melewatkan iklan bila memungkinkan dan bahkan memblokir iklan di situs web dengan bantuan alat. 

  • Iklan cenderung terasa invasif. Mereka menganggap iklan mengganggu apa yang mereka lakukan, baik saat mereka menonton video atau scrolling. Salah satu cara untuk membuat iklan terasa kurang invasif adalah dengan membuat audience merasa bahwa video pemasaranmu adalah bagian dari platform. TikTok sangat bagus untuk ini, karena kamu dapat mengambil bagian dalam challenge.

  • Hal yang terpenting adalah kamu perlu membuat audience merasa seperti kamu adalah bagian dari komunitas. Kamu perlu menunjukkan bahwa kamu bukan brand yang ingin menggunakan sosial media untuk tujuan komersil, kamu tidak boleh terlalu terbuka mengungkapkan tujuanmu tersebut di video-video TikTok.

  • Iklan dan Video Mendapatkan Perhatian Penuh
    Konten apapun yang kamu publikasikan di TikTok akan mendapatkan perhatian penuh dari audience. Video biasanya menuntut lebih banyak perhatian karena seseorang harus berhenti melakukan aktivitas yang mereka lakukan untuk dapat melihatnya. Mereka harus fokus pada layar, dan kemudian menaikkan volume untuk menontonnya.

  • Itulah mengapa pemasaran video di semua platform sosial media akan memberikan dampak yang nyata terhadap strategi pemasaran-mu jika kamu melakukannya dengan benar. Hal yang sama berlaku untuk TikTok, karena salah satu keuntungan terbesarnya adalah semua tentang membuat video. Dengan demikian, audience dapat memfokuskan perhatian mereka pada konten apapun saat mereka membuka TikTok.

  • Apa pun bentuk pemasaran yang kamu lakukan di TikTok, suatu hal yang pasti, kamu akan dapat menarik minat audience. Kamu akan menghasilkan lebih banyak lagi jika menjadi bagian dari komunitas. Di TikTok, kemungkinan untuk bertemu dengan pengguna pasif lebih rendah dibandingkan platform lain. Di platform lain, mungkin saja audience skip atau scroll melewati postingan kamu sehingga mereka mungkin tidak menyadari kehadiran brand-mu.

Ada beberapa TikTok Analytics tools dari pihak ketiga di pasar, namun tidak semua dari mereka dapat melacak kinerja video TikTok-mu sekaligus mengukur follower dengan memberikan data analitik mendalam untuk akun TikTok bisnismu.

Top tools buatan Indonesia yang dapat kamu gunakan untuk menganalisis data akun TikTok bisnismu adalah Matamaya. Alat analytics ini memungkinkan kamu untuk melihat semua aspek pelaporan kampanye dan menyediakan grafik yang mudah dicerna dengan semua informasi yang diperlukan untuk meningkatkan strategi konten bisnismu. Matamaya TikTok Analytics adalah salah satu analytics tools paling komprehensif dengan analisis mendalam tentang kompetitor-mu serta demografi follower dan fans. Untuk menganalisis kedua hal ini secara spesifik, kamu dapat mencari dengan hashtag atau nama profil secara langsung. Pilih satu hashtag atau akun TikTok apapun, dan overview terperinci akan muncul dengan metrik utama yang disajikan di atas. Kamu dapat scroll ke bawah untuk mendapatkan analisis mendalam tentang kinerja berdasarkan keterlibatan rata-rata, jumlah dan pertumbuhan likes rata-rata, jumlah dan pertumbuhan fans dan follower, hashtag yang paling populer, kata-kata yang paling sering digunakan (wordcloud), mention dll. Kamu juga dapat mengekspor data ke XLS atau PDF untuk penelitian lebih lanjut. Hal ini juga berlaku untuk pengecekan performance videomu, dimana kamu akan disuguhkan 7 fitur analytics meliputi overview, fans, engagement, content, benchmark, wordcloud dan demografi.

 

Copyright © Matamaya 2024. Allright reserved.