Matamaya

Instagram Platform Terbaik untuk Bisnis dan Pilihan Instagram Analytics Tool Terbaik

Instagram Platform Terbaik untuk Bisnis dan Pilihan Instagram Analytics Tool Terbaik
25 March 2022
Instagram Platform Terbaik untuk Bisnis dan Pilihan Instagram Analytics Tool Terbaik - Analisis Performa Instagram - Matamaya

Banyak hal berubah selama abad ke-20 ketika media elektronik seperti radio dan televisi memberi orang akses ke lebih banyak informasi. Namun, secara universal internetlah yang memicu salah satu perubahan paling penting dan drastis dalam bisnis dan lifestyle. Internet mengubah cara kita berkomunikasi satu sama lain, juga termasuk cara memasarkan dan mengiklankan produk dan layanan bisnis.

Sekarang ini, tidak ada batasan dalam pemasaran dan periklanan karena internet memudahkan segalanya. Pebisnis hanya perlu memilih platform social media dan cara yang tepat untuk berkomunikasi dengan audience dan kesuksesan dalam pemasaran akan dapat kamu peroleh kemudian. Dalam artikel ini, mari kita bicara tentang tren terbaru dalam periklanan social media dan salah satu platform terbaik untuk menyampaikan pesan bisnis.

Facebook dan YouTube, merupakan dua platform dan komunitas sosial terkemuka yang bersifat visual. Inilah, dalam banyak hal, alasan utama mengapa kedua platform tersebut sukses. Audience ingin melihat, mendengar, dan belajar lebih banyak, tetapi waktu mereka terbatas. Hal ini memaksamu untuk menyampaikan pesan dengan cepat dan ringkas untuk dapat menarik fans atau customer. Dan tidak semua platform social media mempromosikan komunikasi semacam ini. Lalu, apakah ada platform lain yang visual dan populer, mudah diakses dan mampu menyampaikan pesan instan? Kami percaya bahwa itu ada, dan kami mengacu pada Instagram dan manfaatnya.

Dengan lebih dari 1 miliar pengguna aktif, Instagram adalah platform social media terkemuka dengan pertumbuhan hampir 30% dalam waktu singkat. Sederhananya, ini telah menjadi komunitas online yang besar dan beragam dengan potensi pemasaran yang tidak terbatas. Tentu saja, Facebook memiliki lebih banyak pengguna aktif daripada Instagram. Namun, tingkat keterlibatan antara kedua sangat berbeda. 

Jika kamu ingin berhasil mempromosikan bisnis kecilmu, kamu dapat merujuk pada data yang relevan. Menurut Forrester, Instagram memiliki tingkat keterlibatan 4,2%. Ini adalah jumlah yang sangat besar, mengingat gabungan Facebook dan Twitter hanya mencapai tingkat keterlibatan 0,1%. Instagram menghasilkan 58 kali lebih banyak keterlibatan per follower daripada Facebook dan 120 kali lebih banyak keterlibatan per follower daripada Twitter.

Untuk dapat mengakses data lainnya dan dapat membuat konten Instagram layaknya content creator profesional, kamu dapat mengoptimalkan kegunaan Instagram analytics dan big data di dalamnya untuk mendukung keputusan. Marketer yang menggunakan platform perlu mempertimbangkan implikasi AI, machine learning, dan teknologi data lainnya. Berikut adalah beberapa manfaat big data untuk pemasaran Instagram:

  • Machine learning akan membantumu mengukur response audience terhadap berbagai konten Instagram-mu.
  • AI tools menggunakan big data untuk membuat konten yang lebih baik.
  • Alat analisis prediktif menggunakan machine learning untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik tentang ROI dari berbagai rentang waktu.

 

Apa Itu Instagram Analytics?

Apa Itu Instagram Analytics? - Matamaya

(source : https://analisa.io/blog/How-Instagram-Analytics-Can-Help-Boost-ROI-in-2019)

Tidak mengherankan jika konten Instagram dapat membantu bisnis menarik follower Instagram baru, mendorong lebih banyak penjualan, dan meningkatkan keterlibatan. Tetapi semua yang kamu butuhkan untuk memiliki kampanye pemasaran yang sempurna guna mendapatkan lebih banyak follower, hanya dapat dicapai dengan konten Instagram dan pelayanan yang berpusat pada audience. 

Kamu perlu menentukan tujuan definitif konten Instagram-mu untuk memulainya. Saat kamu akan membuat konten Instagram, kamu harus menentukan apa tujuan pemasaran dan jenis konten yang harus kamu post. Setiap brand memiliki tujuan yang sama seperti mendorong lebih banyak penjualan, membangun kesadaran brand, meningkatkan keterlibatan, dan mendapatkan lebih banyak follower. Misalnya, jika tujuan konten Instagram-mu adalah untuk meningkatkan penjualan produk, kamu mungkin perlu menambahkan info tentang produk-mu dengan fitur swipe up yang dapat mengarahkan audiens ke website tempat mereka dapat membeli produk-mu.

Jika kamu ingin mendapatkan lebih banyak keterlibatan dan follower yang pada akhirnya dapat meningkatkan penjualan produk, semuanya dapat diperoleh dengan memahami berbagai data yang dihasilkan dari Instagram analytics

Data Instagram analytics harus menginspirasi strategi konten, dan bukan sebaliknya. Setelah kamu memahami kegunaan dan cara kerja Instagram analytics, kamu akan dapat menyesuaikan strategi untuk membuat konten yang melibatkan followermu. Instagram analytics dapat membantumu mengidentifikasi preferensi audience yang mengikuti dan terlibat dengan brand-mu. Selanjutnya analytics dapat membantumu menentukan langkah berikutnya dalam strategi pemasaran social media melalui pelacakan metrik. 

Secara general, social media analytics akan memberimu gambaran lengkap tentang berapa banyak audience yang telah melihat dan berinteraksi dengan konten bisnismu, dimana ini merupakan cara yang bagus untuk memahami bagaimana postingan dan kampanye-mu beresonansi dengan audience. Di Instagram, kamu dapat melakukan ini secara gratis di dalam aplikasi jika kamu memiliki akun Bisnis atau Creator, dengan menekan tombol 'Insights' di bawah bio pada profil bisnismu.

Dari sana, kamu dapat mengklik tanda panah di bagian atas untuk melihat insights dalam periode waktu khusus berikut: tujuh hari terakhir, 14 hari terakhir, 30 hari terakhir, bulan sebelumnya, atau 90 hari terakhir. Kamu juga dapat memilih untuk melihat insight antara dua atau beberapa hari tertentu untuk memahami kinerja kampanye-mu di antara waktu tersebut.

 

Instagram Analytics Terbaik

Mengingat ukuran Instagram dan keragaman metriknya, seringkali yang terbaik adalah memiliki berbagai jenis analytics tool yang tersedia untukmu. Di sini, kami akan memperkenalkan platform Instagram analytics terbaik buatan Indonesia yang dapat membantumu meningkatkan kinerja konten dan pemasaran secara keseluruhan.

Instagram Analytics Matamaya merupakan salah satu tools yang dapat membantu meningkatkan brand awareness dengan menyediakan berbagai fitur utama untuk analisis pemasaran bisnis secara keseluruhan. Tidak hanya memberikan insights untuk feed post, Matamaya juga menyediakan fitur analisis terkait audience yang lengkap dan informatif. Melalui Matamaya, kamu dapat melacak postingan feed Instagram secara real-time, sehingga kamu dapat melihat postingan mana yang memiliki kinerja terbaik dan memfilternya berdasarkan metrik utama, seperti likes, reach, comments, dan sebagainya.

Instagram Analytics Terbaik - Matamaya

Matamaya Instagram Analytics memiliki fitur unggulan followers analytics yang memungkinkanmu memahami lebih dalam tentang followermu. Manfaat penggunaan Matamaya adalah untuk menentukan target visitors, efisiensi waktu, serta memantau kinerja pemasaran setiap harinya dengan analisis data yang tepat dan lengkap. Berikut penjelasan lebih detail terkait fitur Instagram follower analytics yang disediakan Matamaya:

Follower Analytics

Matamaya Instagram Follower Analytics akan menunjukkan kepadamu follower teratas, demografi follower, dan follower engagement untuk akun Instagram apa pun yang ingin kamu analisis, termasuk kompetitor dan influencer. Tidak hanya itu, kamu juga akan memperoleh cara agar mendapat lebih banyak followers dan memahami mereka dengan lebih baik untuk penyesuaian strategi konten dan pemasaran. Namun untuk memperoleh lebih banyak follower, pertama-tama kamu harus memahami satu hal: siapa target audience utamamu, dan Matamaya memungkinkan untuk mengidentifikasi apakah followersmu saat ini sudah sesuai dengan target audience awalmu atau tidak.

Dengan melakukan hal ini, berarti kamu sedang berinvestasi pada aset pemasaran jangka panjang. Follower yang berkualitas dapat membantu-mu menyebarkan berita tentang brand-mu. Tentunya dengan banyaknya follower yang terlibat, akan menghasilkan lebih banyak penjualan. Untuk membangun follower yang menguntungkan dalam jangka panjang, kamu harus mulai menjaga followermu dari sekarang.

Matamaya menyediakan berbagai fitur dalam follower analytics, yakni:

  1. Fitur yang menyediakan metrik geografi dan demografi follower, meliputi negara dan kota followermu berasal, usia, jenis kelamin dan informasi lainnya.
  2. Statistik tingkat engagement follower terhadap konten pada periode waktu tertentu meliputi total engagement, engagement rate per post, video views, dan sebagainya.
  3. Pelacakan perubahan follower, analisis follower baru pada basis harian dan bulanan.

 

Copyright © Matamaya 2024. Allright reserved.